Resep Pakis Tumis Serai
Siapa nih yang pernah masak daun pakis? Rasanya
yang khas memang nikmat. Kali ini rasalapar.com akan membagikan resep pakis
tumis serai yang lezat. Yuk simak cara memasaknya berikut ini.
Bahan :
- 2 ikat pakis, siangi, pilih yang masih muda
- Cabe hijau potong-potong sesuai selera
- Garam, gula pasir secukupnya
- 1sdt saus tiram
- Minyak sedikit untuk menumis
Bumbu ulek kasar :
- 4 butir cabe merah
- 2 butir kemiri
- 3 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 2 batang serai pilih yang putih
- 1/2 sdt terasi
Cara Memasak Pakis Tumis Serai :
- Langkah pertama tumis bumbu ulek sampai wangi
dan masukkan cabe hijau.
- Kemudian masukkan daun pakis dan tumis rata. Perciki
air sedikit jika dirasa kering.
- Selanjutnya tambahkan gula, garam, saus tiram lalu
tumis sebentar. Koreksi rasa, angkat, sajikan bersama nasi hangat.
- Selamat mencoba
Nah, itulah resep
pakis tumis serai yang bisa dicoba di rumah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa
share resepnya.
Baca juga : Resep Tumis Pakis Teri Medan