lethok khas klaten - by @klatenmaknyus |
Resep Lethok khas
Klaten, Enak dan Lezat
Lethok khas Klaten ini
rasanya sungguh lezat sekali. Masakan ini berasal dari Klaten. Cara membuatnya
juga cukup mudah. Berikut ini resep lethok khas Klaten.
Bahan-bahan :
- 8 buah tahu putih
- 8 buah tahu coklat
- 2 bungkus santan
(segitiga kecil)
- 1 sdm gula pasir
- 3 sdt garam
Bumbu rebus :
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah
- 3 cm kencur
- 4 buah kemiri
- 1/2 papan tempe bosok
- 1/4 papan Tempe segar
Bumbu goreng :
- 2 sdm krese (udang
kecil kering), goreng sebentar lalu haluskan
Bumbu daun :
- 4 helai daun salam
- 3 helai daun jeruk
segar disobek
- 3 cm lengkuas,geprek
Bahan urap :
- 1/2 buah nangka muda,
cuci dan cacah
- 1/4 kg taoge, cuci
bersih
- 2 ikat kacang
panjang, cuci,potong panjang 5 cm
Bumbu urap :
- 1/2 buah kelapa (yang
muda), kupas dan parut
- 2 lembar daun jeruk, buang
ruas tengahnya
- 1 buah bawang putih
- 3 cm kencur segar,
kupas
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdt garam
Pelengkap :
- Daun kemangi
- Petai cina
Cara Membuat Lethok
khas Klaten :
- Langkah pertama rebus
dengan memakai panci sedang, isi 3/4 air : cabai merah, bawang putih, bawang merah,
kemiri, kencur, tempe segar dan tempe bosok. Rebus sampai tempe jadi layu dan
bahan lainnya menjadi warna matang. Angkat lalu sisihkan. Kuah jangan dibuang.
- Jika bumbu rebus tadi
sudah tidak panas kemudian haluskan. Sebagian tempe diuleg halus, sebagian
tempe diuleg kasar.
- Kemudian siapkan
wajan, tuangkan 2 sdm minyak untuk menumis. Tumis bumbu yang telah dihaluskan
tadi ditambah krese yang telah dihaluskan, lengkuas geprek, daun salam, selama kurang
lebih 1 menit, sampai wangi matang.
- Lalu segera tuangkan
bumbu matang tadi ke dalam sisa air rebusan bumbu pada langkah kedua tadi dan aduk
rata
- Selanjutnya masukkan
santan cair kental. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata, masak sampai
mendidih. Jangan lupa koreksi rasa ya.
- Terakhir masukkan
tahu coklat dan tahu putih.
- Untuk membuat urapnya
: rebus nangka muda, angkat lalu tiriskan dan sisihkan.
- Rebus taoge, 1/2
menit saja ya, angkat lalu tiriskan.
- Rebus juga kacang
panjang, angkat lalu tiriskan.
- Bumbu urap : haluskan
dahulu bawang putih, kencur, daun jeruk, gula dan garam. Jangan lupa koreksi
rasa. Rasanya bumbu urap ini cenderung manis. Langkah terakhir masukkan kelapa
parut, aduk saja jangan diuleg lagi.
- Cara penyajian :
letakkan nasi di piring, tambahkan dengan sayuran yang dicampur bumbu urap. Kemudian
siram menggunakan kuah sambal tumpang. Lengkapi bersama taburan petai cina, kemangi
dan juga bubuk kedelai pedas manis.
Nah, itu tadi resep
lethok khas Klaten yang bisa bunda coba di rumah. Semoga bermanfaat dan jangan
lupa share resepnya.
Baca juga : Resep Sambal Tumpang Koyor