-->

Resep Nasi Tutug Oncom

resep nasi tutug oncom - by @irmadesmayanti

 

Resep Nasi Tutug Oncom
Selamat makan siang semua. Akhirnya bisa makan nasi tutug oncom lagi. Tutug yaitu bahasa Sunda yang berarti ditumbuk, jadi tutug oncom yaitu oncom yang ditumbuk lalu dicampur dengan nasi. Salah satu makanan khas Tasikmalaya. Yuk simak resep nasi tutug oncom berikut ini.

Bahan :
- 4 piring nasi
- garam dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu oncom :
- 350 gr oncom, hancurkan
- 2 lembar daun salam
- 1 batang sereh
- 2 sdm gula merah
- garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 2 batang daun bawang iris
- kemangi segenggam

Bumbu halus :
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 ruas kencur
- 10 buah cabe keriting
- 20 buah rawit merah

Cara Membuat Nasi Tutug Oncom :
1. Langkah pertama tumis bumbu halus bersama daun salam, sereh sampai matang dan wangi. Lalu masukkan oncom yang telah dihancurkan, aduk sampai rata. Tambahkan garam, gula dan juga kaldu bubuk, masak sampai matang, terakhir masukkan daun bawang dan juga kemangi, aduk dan masak sebentar saja.
2. Selanjutnya campurkan sambel oncom dengan nasi, kasih sedikit garam dan kaldu bubuk, aduk sampai merata.
3. Sajikan nasi tutug oncom bersama pelengkap, misalnya ayam goreng, ikan asin, tahu, tempe, lalapan serta sambal.

 

Nah itu tadi resep nasi tutug oncom yang lezat khas Tasikmalaya. Semoga bermanfaat dan bisa menambah koleksi resep bunda di rumah.

 

Baca juga : Cara Memasak Nasi Jagung Instan Legit

LihatTutupKomentar