-->

Resep Classic Buttercake Kesukaan Keluarga

resep classic buttercake - by @irmadesmayanti

Resep Classic Buttercake Kesukaan Keluarga

Buttercake dengan aneka rasa ini jadi salah satu cake kesukaan keluarga. Cara buatnya juga lumayan mudah kok. Rasanya juga enak. Cobain yuk resep classic buttercake berikut ini.

Bahan :
- 200 gr margarine
- 100 gr butter
- 6 butir telur
- 240 gr gula pasir
- 300 gr terigu
- 18 gr maizena
- 18 gr susu bubuk
- 1/2 sdt baking powder
- 72 ml susu cair
- 1/2 sdt vanila pasta

- 1 sdt coffee mocca pasta, blue velvet dan greentea pasta.

Cara Membuat Classic Buttercake :
- Langkah pertama kocok butter, vanila pasta, margarine, dan gula sampai mengembang pucat. Lalu tambahkan telur, bertahap sambil terus dikocok. Kemudian masukkan tepung berseling dengan susu cair, kocok menggunakan speed rendah.
- Selanjutnya bagi menjadi 3 adonan, masing-masing dikasih pasta coffee, blue velvet, greentea, lalu aduk rata.
- Tuangkan ke dalam loyang tulban 24 cm, secara berseling ya. Panggang pada suhu 170 derajat celcius selama 50 sampai 60 menit.

 

Nah, resep classic buttercake ini bisa dicoba di rumah bunda. Semoga bermanfaat dan jangan lupa bagikan resepnya. Simpan dulu ya, siapa tahu lain kali butuh resep ini.

 

Baca juga : Resep Cake Orson Manado, Lembut Banget

LihatTutupKomentar