resep bubur ayam bandung - by @gynapamungkas |
Resep Bubur Ayam Bandung
Kali ini saya akan
membagikan resep bubur ayam Bandung yang lezat. Cara memasaknya cukup mudah dan
pastinya rasanya juga nikmat. Yuk simak resepnya berikut ini.
Bahan :
- 1 cup beras
- 1 liter air kaldu ayam
- 2 liter air
- 4 lembar daun salam
- sepotong dada ayam rebus, suwir
- 1 sdt merica bubuk
- 1.5 sdt garam
- 30 ml santan instan
- ½ sdt kaldu bubuk
Pelengkap :
- kacang kedelai goreng
- irisan daun bawang
- kerupuk
- telor rebus
- sambal cengek
- potongan cakwe
- kecap
Cara Memasak Bubur Ayam Bandung :
- Langkah pertama rebus beras dengan 1 liter air
dan juga daun salam, biarkan hingga beras jadi lembek dengan api sedang.
- Selanjutnya jika air sudah sedikit menyusut lalu
tambahkan air kaldu, biarkan hingga beras menjadi bubur (sambil diaduk sesekali).
- Tambahkan kaldu bubuk, garam, merica dan juga santan,
aduk rata.
- Jika bubur masih belum lembek dapat ditambahkan
sisa air (1 liter) hingga bubur benar-benar lembek sempurna.
- Aduk-aduk terus jangan sampai bagian bawahnya jadi
gosong.
- Jika bubur sudah set lalu matikan api.
- Sajikan bubur bersama bahan pelengkap.
Nah itu tadi resep
bubur ayam bandung yang bisa dicoba di rumah. Semoga resep ini bermanfaat dan
bisa menjadi inspirasi bunda dalam memasak.
Baca juga : Cara Memasak Bubur Kacang Hijau Dengan Mata Ikan