-->

Resep Ayam Wijen Istimewa

 

resep ayam wijen - by @siuling.liau

Resep Ayam Wijen Istimewa
Kali ini saya akan membagikan resep ayam wijen yang pastinya lezat dan si kecil pasti suka. Cara memasaknya pun cukup mudah. Yuk simak resepnya berikut ini.


Bahan Ayam :
- 1/2 kg paha ayam fillet
- 1 butir telur
- 2 sdm tepung maizena
- sejumput garam,merica
- Minyak buat goreng secukupnya

Bahan saus :
- 1 siung bawang putih
- 2 sdm butter
- 2 sdm kecap asin
- 1 1/2 sdm minyak wijen
- 1 1/2 sdm gula semut
- 1 1/2 sdm cuka beras
- 2 sdm biji wijen sangrai
- 1 sdm tepung maizena tambah sedikit air
- daun bawang secukupnya

Cara Memasak Ayam Wijen :
- Langkah pertama campur semua bahan ayam sampai rata, kecuali minyak goreng, diamkan sebentar.
- Selanjutnya goreng ayam hingga matang.
- Membuat saus : panaskan butter lalu tambahkan bawang putih, kecap asin, minyak wijen, gula semut, serta cuka beras, lalu aduk rata.
- Koreksi rasa, kalau sudah enak kentalkan dengan memnggunakan larutan maizena, kemudian masukkan daging ayam yang telah digoreng, aduk hingga semua ayam tercampur saus. Kemudian matikan api.
- Sajikan ayam dengan taburan wijen sangrai dan juga daun bawang.

 

Bunda bisa mencoba resep ayam wijen ini di rumah. Semoga resep ini bermanfaat dan bisa menambah koleksi resep bunda di rumah. Save dulu, mungkin lain waktu butuh resep ini.

 

Baca juga : Resep Tongseng Ayam Santan, Lezat Banget

LihatTutupKomentar