-->

Cara Membuat Cipuk Sederhana

 

cara membuat cipuk - by @maklun33

Cara Membuat Cipuk Sederhana

Bagi yang belum tahu, cipuk adalah singkatan dari cireng kerupuk. Cemilan ini terbuat dari 2 bahan, gampang di buat dan anak-anak juga suka. Yuk bunda, simak resep cipuk sederhana berikut ini.  

Bahan :
- 250 gr kerupuk bawang mentah
- 200 gr tepung tapioka atau sagu tani
- 1 sachet penyedap rasa (80 gr royco)

Cara Membuat Cipuk Sederhana :
1. Langkah pertama rebus air sampai mendidih lalu matikan api kompor. Masukkan kerupuk bawang mentah. Diamkan sampai kerupuk menjadi lembut, tapi jangan sampai hancur ya.
2. Selanjutnya dalam baskom siapkan tepung tapioka dan juga penyedap lalu aduk rata.
3. Kemudian ambil kerupuk menggunakan saringan, langsung tuang ke atas tepung tapioka.
4. Selagi kerupuk masih panas, aduk menggunakan sendok. Aduk sekedar sampai lengket satu sama lain.
5. Ambil @30 gram adonan cipuk, pipihkan tidak usah terlalu rapi.
6. Kemudian panaskan minyak, goreng cipuk sampai kering.
7. Sajikan dengan bumbu rujak

Bumbu rujak haluskan menggunakan chopper :
- Gula merah
- cabe rawit
- garam
- Air asam jawa

 

Nah, itu tadi cara membuat cipuk sederhana kesukaan si kecil. Bunda bisa membuatnya di rumah sekedar untuk membuat camilan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa bagikan resepnya.

 

Baca juga : Cara Membuat Cilor Jajanan Anak SD

LihatTutupKomentar