Cara Membuat Opak Singkong Renyah dan Gurih
Bahan makanan singkong tidak hanya bisa diolah
menjadi kue yang enak, tetapi juga bisa diolah menjadi makanan renyah, yaitu ceriping,
keripik atau opak singkong. Cara membuat opak singkong renyah dan gurih cukup
mudah, hanya memakai 7 bahan 5 langkah saja. Berikut cara membuatnya.
Bahan bahan :
2 buah singkong (parut).
3 batang Seledri (potong-potong cacah)
3 bawang putih.
Ketumbar secukupnya.
1 sendok garam.
Penyedap rasa.
Cara Membuat Opak Singkong Renyah dan Gurih :
- Siapkan bahan, lalu haluskan bawang putih ketumbar
dan garam. Setelah itu campur parutan singkong dengan bumbu halus dan seledri aduk
rata.
- Siapkan plastik, ambil sesendok adonan lalu
pipihkan dengan tangan saja cukup sampai terlihat agak tipis dan melebar, lakukan
sampai habis.
- Panaskan kukusan, cukup kukus 3 lembar saja ya biar
cepat matang. Kukus kurang lebih 3 menit, lakukan pula sampai habis.
- Setelah matang, angkat dan biarkan dingin, langkah
selanjutnya jemur. Jemurnya sekalian dengan plastik biar tidak lengket. Jemur kurang
lebih sampai 2 hari sampai kering.
- Kalau mau goreng minyak harus benar-benar panas dengan
api sedang. Cukup goreng sebentar saja mungkin terlihat belum matang saat masih
panas tapi kalau sudah dingin hasilnya enak, renyah dan gurih
Nah itulah Cara membuat opak singkong renyah dan
gurih. Semoga bermanfaat dan menjadi inspirasi bunda dalam memasak.
Baca juga : Cara Membuat Singkong Goreng Empuk Merekah