-->

Cara Membuat Onde Onde Biar Tidak Kempes



Cara Membuat Onde Onde Biar Tidak Kempes

Yuk kita buat onde onde buat camilan keluarga. Buatnya gampang rasanya enak juga tidak kempes.

Bahan :
- 250 gr tepung ketan
- 25 gr tepung beras
- 50 gr gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 100 gr kentang kukus haluskan
- 200 ml air
- Wijen
- Minyak goreng
- Isian red bean merek yu ai

Cara Membuat Onde Onde Biar Tidak Kempes :
- Campur semua bahan jadi satu, uleni pakai tangan sampai bisa dipulung.
- Timbang isian 11 gr - kulit 15 gr (jadi 40 onde onde)
- Bulatkan lalu pipihkan, beri isian, bungkus tutup bulatkan sampai permukaan halus mulus, balur dengan wijen sampai rata lalu bulatkan kembali sambil agak ditekan2 supaya wijen nempel. Waktu digoreng tidak lepas. Siapkan wajan berisi minyak, tunggu sampai agak hangat jangan panas ya. Masukkan onde onde, sambil diputar2, sampai matang.

Terimakasih sudah membaca Cara Membuat Onde Onde Biar Tidak Kempes, semoga bermanfaat.

LihatTutupKomentar