Resep Chicken Floss Cake, Empuk dan Enak
Bahan :12 butir kuning telur
2 butir putih telur
90 gr gula pasir
½ sdt SP
90 gr tepung terigu
90 gr mentega, dicairkan
Filling :
Abon ayam
Topping:
Daun bawang, iris
Cabe merah besar, potong kecil2
Biji wijen hitam dan putih
Cara Membuat Chicken Floss Cake :
1. Kocok kuning telur, putih telur, gula pasir dengan mixer kecepatan tinggi sekitar 5 menit. Tambahkan SP lalu kocok lagi kurang lebih 10 menit
2. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Masukkan mentega cair, aduk rata
3. Tuangkan adonan ⅓ cup lalu isi dengan abon ayam kemudian tuangkan lagi adonan sampai menutupi abon. Taburi daun bawang, cabe, biji wijen
4. Panggang dengan suhu 150°c selama 15-20 menit/ hingga matang sesuai dengan oven masing2
Baca juga : Resep Lapis Singkong, Gampang Buatnya