-->

Cara Membuat Ayam Pentul Untuk Si Kecil



Cara Membuat Ayam Pentul Untuk Si Kecil

Bahan :
- 500 gr ayam fillet giling
- 1/2 sdm marinasi
- 7 bh bawang putih (haluskan)
- 2 butir telur
- 6 sdm tepung terigu, (ambil dr 1 kg tepung terigu + 2 sdm biang + 1 sachet Masako)
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt gula pasir

Untuk melapisi ayam pentul :
- 2 butir telur, kocok lepas
- tepung panir/tepung roti secukupnya (siapkan gagang ice cream buat tusukannya)

Cara Membuat Ayam Pentul :
1. Siapkan blender, masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan, marinasi dan ayam gilingnya dan semua bahannya blender hingga halus, jika tak ada blender aduk dengan tangan juga bisa, hingga tercampur rata dan menjadi adonan yang pekat. Tambahkan gula dan garam untuk menyesuaikan rasa.
Siapkan gagangnya yang akan di pakai untuk menusukan adonannya.

2. Siapkan kukusan dan panaskan airnya hingga mendidih.
Olesi permukaan telapak tangan dengan minyak supaya adonan tidak lengket di tangan. Ambil satu sendok makan adonan, bentuk bulat lonjong. Tusuk adonan dengan gagang. Lalu Masukkan di dandang panas. Lakukan hingga adonan habis.
(kukusan harus panas dahulu, agar ayam tidak lengket satu sama lainnya)

3. Kukus ayam selama 30 menit atau hingga matang. Keluarkan dari kukusan dan biarkan dingin.

4. Pada proses ini moms bisa menyimpannya di freezer untuk waktu yang lama.
Tapi kalau jarak 3 hari langsung saja celupkan ditelur lalu dibalut dengan tepung panirnya. Masukkan dalam wadah tertutup rapat dan bekukan di freezer.
Tekan-tekan permukaan ayam pentul agar tepung panir menempel dengan baik.

5. Trus langsung deh goreng menggunakan api yang kecil agar hingga matang. Angkat dan tiriskan di tissue dapur untuk mengurangi kelebihan minyak.
Ayam Pentul siap dibekali sekolah untuk buah hati tersayang

LihatTutupKomentar