Resep Segitiga Roti Bungkus Agar
Bahan :
- Roti tawar 4 lembar
- Susu kental manis 50 ml
- Air hangat 450 ml
- Agar agar plain 1/2 bungkus
- Tepung maezena 2 sdm, cairkan dengan sedikit air
- Gula pasir 50 gr
- Kelapa muda 50 gr iris tipis
- Vanila bubuk 1/4 sdt
Saus Kelapa Muda :
- Gula merah 75 gr, sisir halus
- Gula pasir 1/2 sdm (bisa skip)
- Kelapa muda 50 gr, potong tipis
- Air 200 ml
- Tepung sagu 1/2 sdm, cairkan dengan sedikit air
- Daun pandan 1 lembar
Cara Membuat :
1. Cairkan susu, gula, vanila, agar-agar dengan air hangat, aduk rata. Masak hingga mendidih, masukkan maezena, masak sedikit mengental, masukkan kelapanmuda, biarkan hingga suam kuku
2. Tuang dalam cetakan puding segitiga 1/2 penuh, biarkan sampai setengah beku, tata roti tawar yang sudah digulung diatasnya, tuang sisa adonan agar agar, simpan dlm lemari es, sampai mengeras
3. Sajikan dengan memotong sesuai cetakan, siram dengan saus kelapa
Cara Membuat Saus Kelapa Muda :
- Masak air dengan gula merah, gula pasir, daun pandan, hingga mendidih, masukkan tepung sagu yang sudah dicairkan masak sampai mengental, masukkan kelapa muda, aduk rata .