-->

Resep Tiramisu Setup


Resep Tiramisu Setup

Bahan :
6 lembar roti tawar, potong dadu
300 ml air
3 sdm butter
50 gr milkysoft parut (atau creamcheese/quickmelt)
75 gr gula pasir
1/2 sdt garam
5 sdm krimer bubuk
1 sdm kopi bubuk (dilarutkan dengan 2 sdm air panas, ambil airnya)
1 sdm esens rhum (atau 1 sdt pasta vanilla)
3 sdm kental manis
3 butir telur
Sedikit cokelat bubuk untuk taburan (atau minuman bubuk cokelat)

Cara membuat tiramisu setup :
- Didihkan air, butter, keju parut, gula pasir, dan garam. Masak sampai keju larut.
- Matikan api, masukkan krimer bubhk, air kopi, essens rhum, dan kental manis. Aduk rata.
- Kocok lepas telur (atau mixer slow speed) cukup sampai kental saja jangan sampai berbusa banyak. Kemudian masukkan larutan, aduk sampai rata.
- Tuang kedalam ramekin tahan panas sampai setengah atau 3/4 tinggi ramekin. Lalu masukkan potongan roti. Biarkan sebentar saja sampai roti sedikit menyerap larutan. Kemudian beri taburan irisan almond.
- Panggang 180⁰C api atas bawah
(oven sudah dipanaskan dahulu) sekitar 30 menit.
- Angkat, kemudian beri sedikit taburan cokelat bubuk. Siap disajikan (dingin lebih nikmat)
LihatTutupKomentar