-->

Resep Onde Onde Pecah


Resep Onde Onde Pecah

Bahan :
280 gr tpg terigu
125 gr gula
50 gr mentega
1 butir telur
1 sdt baking poweder
1/4 sdt baking soda
3 sdm air panas
Air secukupnya untuk celupan
Wijen secukupnya

Cara Membuat Onde Onde Pecah :
1. Kocok mentega dengan wisk sampai agak pucat tambahkan gula dan telur kocok sampai gula larut
2. Campur tepung terigu, baking powder dan baking soda bila perlu ayak lalu masukan ke campuran telur aduk rata dan uleni tambahkan air panas ulen rata sampai dapat dipulung
3. Bulat-bulatkan adonan celupkan ke air dan gulingkan ke wijen
4. Gunting menyilang tiap bulatan
5. Goreng dengan api sedang cenderung kecil sampai matang
LihatTutupKomentar