Resep Udang Woku
Bahan :
500 gr udang galah
1 sdt air jeruk nipis
5 lembar daun jeruk
1 lembar daun kunyit, (utuh/diiris)
2 batang serai, dimemarkan / diiris halus
2 genggam daun kemangi
2 batang daun bawang, dipotong 1 cm
1 buah tomat, dipotong-potong
air secukupnya
Kaldu bubuk secukupnya
Bumbu Halus :
10-12 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5-15 cabai rawit merah (optional)
100-150 gr cabe merah keriting (aku pake 30 bh cabe merah keriting) optional
1,5-2 cm kunyit, dibakar
2-3 cm jahe
4 butir kemiri, disangrai
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Cara membuat udang woku :
1. Lumuri udang dengan air jeruk nipis. Diamkan sebentar dan cuci bersih.
2. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, daun kunyit, daun, dan tomat lalu tambahkan air secukupnya, masak sampai air mendidih.
3. Masukkan udang. Masak sambil sesekali diaduk sampai matang dan bumbu meresap.
4. Tambahkan 1 sdt air jeruk nipis, aduk rata, terakhir tambahkan daun kemangi dan dan daun bawang (daun bawang boleh juga ditambahkan setelah tomat ditambahkan) masak hingga semua meresap dan koreksi rasa, matikan api kompor.
5. Udang woku siap di hidangkan.