Nasi Bakmoy
Bahan :
- 3 telor rebus
- 1 dada ayam
- 1/2 kotak tahu. Potong dadu kecil lalu goreng, sisihkan.
- Seledri iris halus
- Daun bawang
- Bawang putih
- Bawang merah
- Bawang putih goreng
- Garam
- Gula
- Merica
- Kaldu bubuk
- Kecap manis
Bahan gorengan kulit ayam :
- Kulit ayam potong kecil-kecil
- 3 Bawang putih parut
- 1 sdm tepung terigu
- 4 sdm tepung maizena
- 1 telur
- Sejumput baking powder
- Merica
- Garam
Cara membuat kuah :
1. Panaskan air hingga mendidih. Masukkan ayam. Masak hingga matang. Buang kotoran yang berbuih.
2. Setelah ayam matang, keluarkan ayam. Potong kotak-kotak dagingnya, beri kecap manis sedikit supaya warnanya coklat. Sisihkan.
3. Tulangnya masukkan kembali ke kuah.
4. Tumis bawang putih hingga harum di wajan terpisah.
5. Masukkan tumisan bawang putih tadi ke kuah.
6. Beri garam, gula, merica, kaldu bubuk.
7. Koreksi rasa. Masukkan seledri. Matikan api.
Cara membuat daging kecap :
1. Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum.
2. Masukkan daging ayam tadi dan tahu. Tambahkan kecap manis.
3. Beri air secukupnya.
4. Masukkan gula garam merica kaldu bubuk. Tambahkan kecap manis.
5. Koreksi rasa.
Cara membuat gorengan ayam :
1. Kocok telur dengan whisk hingga kental dan berbuih.
2. Masukkan semua bahan gorengan kulit. Aduk rata.
3. Goreng bulat-bulat dengan bantuan sendok hingga matang
Sambal :
Campur bawang putih goreng, cabe kecil potong-potong, kecap manis.
Sajikan nasi bakmoy dengan telur, daging kecap, kuah dan taburan bawang putih goreng dan irisan daun bawang.