Moist Chocolate Cake
Cake ini lembab, enak di makan dingin, sangat di sarankan dimasukkan di kulkas dulu sebelum di sajikan. Tapi di makan langsung juga enak
Bahan :
125 gr gula pasir
2 butir telur
1/2 sdt baking soda
1/2 sdt vanili ekstrak
165 ml minyak goreng
3 sachet susu kental manis
100 gr tepung terigu
20 gr coklat bubuk
160 ml air panas mendidih
Cara Membuat :
1. Campur jadi satu, tepung terigu, coklat bubuk dan baking soda. Ayak. Sisihkan.
2. Mixer gula pasir dan telur hingga mengembang, kental berjejak.
3. Masukkan susu kental manis, vanili ekstrak dan minyak goreng. Mixer lagi hingga rata.
4. Masukkan campuran tepung terigu, coklat bubuk dan baking soda. Mixer hingga tercampur rata. Matikan mixer.
5. Masukkan air panas, aduk rata menggunakan spatula.
6. Tuang ke dalam loyang 20 x 20 cm yang telah di oles tipis dengan margarin.
7. Kukus dalam panci kukusan yang sebelumnya sudah di panaskan dan beruap banyak. Tutup panci alasi dengan kain bersih. Kukus selama 20 menit hingga matang. Angkat.
8. Tunggu dingin. Keluarkan dari loyang dengan cara di balik.
9. Potong-potong cake. Masukkan kulkas sebelum disajikan. Lebih nikmat di sajikan dingin.