Cilung ( Aci Gulung )
Bahan taburan:
- Secukupnya tepung panir disangrai dengan api kecil sampai kering
- Bawang goreng dikira kira secukupnya
- Bon cabe kalo suka pedas
- Penyedap rasa /atom
- Semua bahan dicampur lalu diblender kering. Sisihkan .
Bahan cilung
- 100 g tepung kanji/sagu/tapioka
- 250 ml air
- Secukupnya garam
- Secukupnya penyedap rasa bila suka
- 1 butir telur dikocok lepas dengan sedikit garam
Cara membuat cilung:
- Semua bahan kecuali telur diaduk rata.
- Panaskan teflon, olesi minyak.
- Tuang 1 sdm telur kocok, lalu tuang 1 sendok sayur adonan kanji, goyangkan teflon sampai adonan menyebar. Biarkan sampai matang dan pinggirannya mengering.
- Taburi bumbu tabur rasa keju/ jagung bakar dll kalo suka, tambahkan saus .
- Gulung dengan tusuk sate. Angkat.
- Gulingkan ke dalam bubuk taburan. Siap disajikan.
- Cilung juga bisa disajikan tanpa bubuk taburan cukup ditabur bubuk cabe atau ditopping saus dan mayonaise kalo suka.